GRATIS PENGIRIMAN

Macam-Macam Kue untuk Berbuka Puasa yang Menggelitik Lidah

Macam-Macam Kue untuk Berbuka Puasa – Berbuka puasa adalah waktu yang sangat membahagiakan di mana seharian kita telah menahan nafsu makan. Untuk itu, hidangan saat berbuka haruslah dibuat dengan nikmat dan lezat agar meningkatkan selera makan kita. Resep-resep kue yang kami bagikan hari ini tidak hanya enak rasanya, namun tampilannya juga sangat menggoda selera, apalagi kue ini bisa disantap bersama keluarga saat berbuka puasa. Yuk, mari diintip satu per satu resep praktisnya.

1. Kue bingka singkong yang rasanya manis dan lembut ketika dimakan, sangat menggelitik di lidah, loh!

Copyright by Cookpad
Copyright by Cookpad

Bahan:

  • Santan 1,5 gelas
  • Pewarna kuning
  • Butter 2dm
  • Minyak/ BBQ minyak sapi 2dm
  • Butter untuk olesan sedikit saja
  • Singkong 4gelas, parut
  • Telur 2butir
  • Gula pasir kastor 1gelas
  • Garam 1/2sdt

Cara membuat:

  1. Parut singkong sampai halus dan peras airnya. Biarkan hingga perasan tersebut mengendap kemudian ambil endapan tersebut dan mencampurkannya dengan singkong. Aduk rata
  2. Tuangkan santan pada singkong yang sudah tercampur dan aduk merata. Tambahkan gula,butter dan minyak lalu aduk rata.berikan pewarna kuning beberapa tetes lalu ratakan.
  3. Masukkan adonan dalam loyang berukuran 20x 20 yang sudah dioles mentega atau minyak. Oleskan permukaan adonan singkong dengan butter supaya warna kue bisa menjadi kecoklatan ketika matang.
  4. Masukkan loyang dalam oven bersuhu 180 derajat celcius selama 90 menit atau sampai adonan matang dan berwarna kecoklatan.
  5. Potong kue menggunakan pisau plastik. Sajikan.

2. Resep Bolu santan yang irit telur, namanya sudah unik apalagi bisa dijadikan hidangan saat tamu nanti datang untuk berbuka puasa bersama.

Copyright by hobimemasak.com
Copyright by hobimemasak.com

Bahan:

  • Tepung terigu 10sdm
  • Vanili 1/2sdt
  • Gula pasir 6sdm
  • Sp 1sdt
  • Baking powder 1sdt
  • Telur 1butir
  • Santan kental 250ml
  • Garam secukupnya

Cara membuat:

  1. Ayak baking powder dan tepung terigu lalu sisihkan.
  2. Kocok telur, garam, gula pasir, sp, santan, dan vanili selama 7 menit dengan kecepatan rendah Stelah itu tambah kecepatannya selama 15 menit. Kecilkan lagi kecepatannya yang paling rendah, kemudian masukkan campuran tepung terigu dan baking powder sedikit demi sedikit. Kocok adonan tersebut hingga tercampur merata.
  3. Tuang adonan ke dalam cetakan yang telah dioleskan margarin dan taburan tepung.
  4. Masukkan adonan dalam oven yang sudah panas dan tunggu sampai matang.
  5. Setelah itu, keluarkan kue dan keluarkan kue dari cetakan. Tunggu sampai kuenya mendingin Jika sudah dingin, potong kue sesuai selera Anda

3. Dicubit tapi enak? Bisa saja, cobalah cara membuat kue cubit yang praktis dan mudah satu ini!

Copyright by masakanlezat.com
Copyright by masakanlezat.com

Bahan:

  • Tepung terigu 100gram
  • Mentega cair 100gram
  • Gula pasir 10sdm
  • Telur 2butir
  • Baking soda 1sdt
  • Vanili bubuk 1sdt
  • Baking powder 1/2sdt
  • Air mata sedikit
  • Garam secukupnya
  • Keju parut dan meises untuk topping

Cara membuat:

  1. Kocok garam, gula dan telur menggunakan wishky hingga gulanya larut
  2. Masukkan vanili bubuk, tepung, baking soda, dan baking powder lalu aduk rata
  3. Jika adonannya terlalu kental maka tambahkan air sedikit demi sedikit
  4. Panaskan cetakan dan oleskan margarin agar kue tidak lengket. Tuangkan adonan dalam cetakan tersebut lalu tambahkan topping. Tunggu adonan sampai matang merata
  5. Jika sudah matang. Angkat dan sajikan dengan tambahan bahan topping

4. Coconut pancake yang bisa dijadikan teman asik saat bersantai, cara membuatnya amatlah mudah…

Copyright by cookieandkate.com
Copyright by cookieandkate.com

Bahan:

  • Santan 500ml
  • Kelapa 1/2buah, parut
  • Tepung beras 6sdm
  • Gula secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Mentega secukupnya

Cara membuat:

  1. Campurkan seluruh bahan kecuali mentega lalu aduk merata. Jika adonannya kurang kental maka tambahkan tepung beras sedikit-sedikit.
  2. Oleskan mentega pada teflon secara merata lalu tuangkan adonan 1 sendok sayur dan tunggu hingga kecoklatan. Jika sudah balik adonan. Angkat.
  3. Lakukan cara ini hingga adonannya habis.
  4. Taburkan gula pasir atau oleskan coklat dan selai untuk melengkapi kenikmatannya. Pancake pun sudah siap disantap.

5. Nikmatnya jajanan tradisional putu ayu pelangi 2 telur, warna-warni idaman pastinya anak-anak juga akan suka…

Copyright by Cookpad.com
Copyright by Cookpad.com

Bahan:

  • Terigu 125gram
  • Gula pasir 70gram
  • Vanili bubuk 1bungkus
  • Telur 2butir
  • SP 1/2dt
  • Santan instan 65ml, seduh dengan air 100ml

Pelengkap:

  • Parutan kelapa yang masih muda dan campurkan dengan garam sedikit

Cara membuat:

  1. Campur parutan kelapa dengan garam lalu kukus sebentar. Angkat dan sisihkan.
  2. Tunggu sampai campuran parutan kelapanya mendingin lalu tata di dasar cetakan yang sudah dioleskan minyak
  3. Kocok gula, SP dan telur dengan kecepatan tinggi sampai kaku
  4. Turunkan kecepatan mixer dan masukkan terigu sampai rata. Tuangkan santan dan aduk menggunakan spatula sebentar
  5. Bagi adonan menjadi empat untuk diberikan warna yang berbeda-beda
  6. Tuangkan adonan pertama di atas parutan kelapa kemudian kukus sekitar 5 menit sampai permukaannya sedikit mengeras. Kemudian buka kukusannya dan tuangkan warna yang berbeda dan usahakan dilakukan dengan cepat.
  7. Tutup lagi kukusannya dan tunggu sampai permukaan matang. Lakukan lagi pada warna yang berbeda dengan cara yang sama hingga adonan habis. Kukus sampai benar-benar matang. Kue putu siap disajikan

Itu dia macam-macam kue untuk berbuka puasa yang siap untuk dicoba besok selama bulan puasa nanti. Ibu bisa mencobanya dengan berbagai macam kreasi agar lebih sedap disantap. Selamat mencoba!

post